Penyebab Rahang Kaku dan Sakit Saat Mulut Terbuka Lebar?

Rahang sakit atau kaku kadang sering menjadi keluhan orang-orang dewasa bahkan remaja. Rasa sakit ini terkadang meluas hingga telinga dan leher,menyerang hampir seluruh bagian wajah, dan menyebabkan sakit kepala.

Perasaan ini dapat bertambah buruk ketika sedang mengunyah atau menggigit, namun juga dapat terjadi bahkan ketika rahang beristirahat.

Rasa sakit pada saat mulut membuka lebar, telinga terasa sakit atau terasa penuh, rasa kaku pada rahang, dan bunyi keletuk pada bagian telinga Anda, merupakan gejala adanya kelainan sendi rahang atau Temporo-Mandibular Disorder (TMD). Gejala lain yang dapat timbul pada kelainan ini adalah locking (rahang terkunci), brxism (mengerot-ngerot gigi secara tidak sadar), gigi sensitif, keterbatasan gerakan rahang, sakit kepala, dan perubahan pada gigitan.

Terdapat banyak kemungkinan penyebab rahang kaku dan sakit, dimulai dari masalah sendi hingga masalah gigi dan gusi. Rasa sakit pada rahang ini biasanya disebabkan masalah sendi yang meliputi akibat sering menggertakan mengepalkan gigi, cedera rahang, dislokasi sendi, radang sendi, hingga stres. Sementara penyebab rahang sakit yang berkaitan dengan gigi adalah pengaruh sakit gigi dan penyakit periodontal. Serta, ada penyebab lainnya seperti infeksi dan masalah sinus.

http://ciptadent.co.id/penyebab-rahang-kaku-dan-sakit-saat-mulut-terbuka-lebar/