Mengapa "Boundaries" (batasan) Itu Penting Untuk Kesehatan Mental?

IMG_8570

Boundaries adalah batas atau ruang antara diri kita dengan orang lain. Tujuan dari menetapkan batasan adalah untuk melindungi dan menjaga diri kita baik-baik.

Dengan boundaries yang jelas, kita bisa mengkomunikasikan kebutuhan dan keinginan kita dengan jelas tanpa rasa takut akan sebuah hasil yang tidak diharapkan. Boundaries juga menjadi batasan agar orang lain tidak seenaknya memanfaatkan kita atau bahkan menyakiti perasaan kita. Dengan boundaries ini sama halnya dengan melatih self-care dan self-respect.

Ini bukan menjadi hal yang egois, tetapi lebih sangat penting sekali untuk kesehatan mental. Jadi menurut kamu Youdics, mengapa boundaries itu penting dan bagaimana tips untuk menetapkannya?

“Setting boundaries is a way of caring for myself. It doesn’t make me mean, selfish, or uncaring because I don’t do things your way. I care about me too.” - Christine Morgan

Menurut saya memberikan batasan terhadap diri kita sendiri itu memang penting. Dikarenakan kita tidak bisa terus-terusan untuk selalu mementingkan kepentingan orang lain yang mana belum tentu untuk mementingkan kita juga. Menurut saya ini beberapa tips untuk membangun personal boundaries dari website Kumpulan Artikel Tentang Media Sosial Terbaru - chataja.co.id

  1. Mulai mencari tahu sejauh mana batasan diri kita

Saat sedang dalam proses membentuk batasan dalam diri. Sangat penting untuk kita menanyakan pada diri kita sendiri. “Apa yang kita suka?” “Apa yang membuat kita nyaman dan tidak nyaman?”

  1. Perlu bersikap tegas dalam personal boundaries

Kita harus berani untuk menolak segala sesuatu yang dianggap sudah melewat batasan diri kita. Ketika kita merasa sesuatu yang tidak nyaman, maka dengan berani kita harus menolaknya dan menghentikan seseorang yang dianggap terlalu ikut campur dalam kehidupan kita.

  1. Diri kita dahulu, bukan orang lain

Ingat Sobat Simply! Mementingkan diri sendiri itu gak selamanya berarti kita egois. Ada masa-masanya di mana kita memang harus mementingkan diri kita. Memberikan apa yang kita suka, bahkan memanjakan diri kita dengan berbagai hal yang bisa meningkatkan kebahagiaan dalam diri.

  1. Lakukan sekarang!

Hal terpenting dari membuat personal boundaries adalah dengan memulainya dari sekarang. Jangan menunggu sampai kita sudah berada di titik terendah dalam hidup kita. Mulailah dari saat kita merasa bahagia atau biasa-biasa saja. Mulai bentuk personal boundaries ini secepat mungkin agar kita bisa menjaga diri kita, baik secara fisik ataupun mental.

  1. Komunikasikan pada profesional

Beberapa orang mungkin bisa dengan mudah membentuk personal boundaries dengan sendirinya. Namun, terdapat juga orang-orang yang memerlukan bantuan dari orang lain, terutama pihak profesional. Jika, Sobat Simply ada yang merasa kesulitan dalam membangun personal boundaries tersebut, kamu bisa banget untuk mengkonsultasikannya kepada profesional.

1 Like

Wah benar sekali nih tanggapannya @Ervina_N kalau memang orang lain belum tentu atau bisa jadi tidak mementingkan diri kita juga, mungkin dikarenakan mereka sendiri juga sedang menetapkan “boundaries” terhadap diri mereka sendiri ya. Dan terimakasih untuk beberapa tipsnya yang sudah diberikan, semoga bisa bermanfaat untuk kamu sendiri maupun untuk orang lain yang membacanya :grin: