Kebiasaan-kebiasaan yang membahayakan gigi Anda

Semua keluarga indonesia patut memiliki pemahaman yang benar tentang pengertian kesehatan gigi dan mulut. Memiliki gigi dan mulut yang sehat sama pentingnya dengan memiliki kesehatan untuk bagian tubuh lainnya seperti jantung, liver, ginjal dan organ-organ lainnya. Gigi dan mulut adalah tempat pertama kali makanan dicerna sehingga memudahkan organ pencernaan lainnya di dalam tubuh untuk mencerna makanan, sehingga makanan menjadi sempurna untuk dicerna dan sari-sari makanan yang ada di dalamnya dapat diserap oleh baik oleh tubuh. Sehingga kesehatan mulut dan gigi menjadi sangat penting yang menyebabkan menjaganya dari segala penyakit dan mengobatinya ketika sakit menjadi sama pentingnya.

Kadang kebiasaan sehari-hari yang tidak kita sadari yang dapat mempengaruhi kebersihan dan kesehatan mulut, dan Anda dapat terbebas dari banyak masalah dengan menghentikan kebiasaan-kebiasaan ini.

Menggigit jari kuku: Apakah Anda menggigit jari saat membaca ini? Kami tahu hal ini sulit dihentikan, namun ketika Anda menggigit kuku, Anda tak hanya menyebarkan bakteri dari mulut, tapi juga mengikis email gigi dan melemahkan gigi depan. Jadi lain kali Anda merasa ingin menggigit kuku, coba sibukkan tangan Anda dengan meremas bola karet atau Mengetuk-ngetuk jari.
Membuka botol memakai gigi: Tentu saja, satu set gigi adalah alat yang penting, namun hanya untuk makan. Setiap kali Anda membuka botol memakai gigi, Anda beresiko membuatnya patah. Kami mengerti kalau hal itu sesuatu yang nyaman untuk sekali atau dua kali, tapi lebih baik Anda membeli pembuka botol yang bagus dan menghemat biaya ke dokter gigi untuk jangka waktu yang lama.
Mengunyah es: Rasanya memang senang saat Anda mengunyah es batu dan dinginnya terasa di dalam pipi? Kontraksi tiba-tiba yang disebabkan oleh turunnya temperatur secara drastis dapat membuat gigi Anda patah. Lebih baik Anda membawa satu pak permen karet xylitol tanpa gula, yang akan membuat mulut Anda sibuk dan xylitol-nya akan melawan asam yang tidak baik untuk email gigi.
Menggigit pulpen dan pensil: Hal ini tak hanya buruk untuk gigi Anda tapi juga untuk peralatan kantor yang bagus. Kebanyakan dari kita melakukan kebiasaan ini saat berkonsentrasi penuh pada pekerjaan. Kerusakan pada gigi memang tidak seketika tapi terus menerus menggigit dapat menyebabkan keretakan dan gigi belubang dari waktu ke waktu.
Memakai tusuk gigi dengan tidak benar: Kayu kecil ini dapat menjadi senjata berbahaya di tangan yang salah! Lebih seringnya kita memakai tusuk gigi dengan salah dan berakhir dengan merusak gusi kita sendiri. Sebaiknya, gunakan floss gigi yang halus saat ada makanan tersangkut di antara gigi.

sumber: https://www.tanyapepsodent.com/diet-gaya-hidup/kebiasaan-kebiasaan-yang-membahayakan-gigi-anda.html