Bagaimana cara merawat tempurung kura-kura yang retak?

Kura-kura

Tempurung merupakan salah satu bagian yang menempel pada tubuh kura-kura. Tempurung tersebut memiliki peran yang penting. Apabila tempurung retak, bagaimana merawatnya agar kembali seperti sedia kala?

Hal-hal yang perlu anda lakukan apabila kura-kura peliharaan anda mengalami retak pada tempurungnya antara lain :

Perlengkapan yang dibutuhkan : betadine obat luka, cotton bud, handuk atau tisu dan plester anti air untuk luka (bisa diganti dengan lakban hitam).

  • Bersihkan retakan tempurung kura-kura dengan air bersih yang mengalir hingga bersih, lalu keringkan dengan tisu atau handuk.

  • Oleskan betadine di permukaan retakan tempurung. Bisa dengan diteteskan atau dengan cotton bud. Pastikan cairan betadine masuk ke dalam retakan tempurung. Setelah itu, keringkan area sekitar retakan dari sisa-sisa betadine denga tisu atau handuk.

  • Tutup bagian retakan dengan waterproof wound tape atau lakban hitam.

  • Kura-kura yang tempurungnya retak untuk sementara dipelihara di daratan (7-10 hari). Berikan asupan amoxillin.

  • Setelah 10 hari, lepaskan waterproof yang menutupu retakan.