Bagaimana cara mengatasi gusi yang berdarah?

gusi berdarah

Apa yang bisa saya lakukan di rumah untuk mengatasi gusi yang berdarah? dan adakah kegiatan preventif untuk menanggulanginya?

Gunakan kompres dingin pada gusi.

Sebagai solusi cepat untuk mengatasi gusi berdarah, tempelkan kompres dingin. Kompres dingin membantu memperlambat aliran darah ke area terkait, sehingga darah yang keluar berkurang. Buat kompres dingin dengan membungkus es batu pada handuk bersih. Tekankan di gusi secara lembut.

Ganti sikat gigi dan teknik menggosoknya.

Gusi berdarah sering disebabkan sikat gigi yang berbulu terlalu keras, atau cara menggosok gigi yang terlalu kuat. Meski Anda kira menggosok lebih keras bisa menghasilkan gigi yang lebih bersih, sesungguhnya tidak seperti itu. Menggosok terlalu keras bisa merusak lapisan enamel pada gigi (yang berfungsi melindunginya) serta mengiritasi jaringan gusi yang sensitif, sehingga gusi memerah, membengkak, dan berdarah.

Beli sikat gigi dengan bulu-bulu nilon lembut dan bagian ujung yang tumpul (alih-alih lancip). Saat menggosok gigi, gunakan gerakan melingkar lembut untuk membersihkan semua sisi gigi, seolah-olah Anda sedang memijatnya. Kebanyakan orang biasanya menggunakan gerakan maju mundur yang kuat - cara ini sesungguhnya salah. Belilah sikat gigi elektrik dengan kepala yang bisa berputar. Sikat gigi seperti ini lebih lembut untuk gigi dan gusi, tetapi tetap lebih efektif dalam membersihkan plak. Cari sikat gigi yang telah mendapat rekomendasi Persatuan Dokter Gigi Indonesia.

Berhati-hatilah saat menggunakan benang gigi.

Benang gigi merupakan langkah penting untuk mempertahankan kebersihan mulut dan harus digunakan setidaknya satu kali sehari. Namun, banyak orang salah melakukannya dengan “menghentakkan” benang di antara gigi. Tindakan ini bisa mengiritasi gusi serta menyebabkan peradangan dan perdarahan.

Anda harus berhati-hati saat menggunakan benang gigi. Selipkan benang di antara gigi dengan perlahan dan teliti. Ikuti bentuk kurva setiap gigi. Pegang benang agar bentuknya menjadi seperti huruf U di seputar gigi, lalu tarik di bawah garis gusi, kemudian gerakkan ke atas dan ke bawah untuk menyingkirkan plak. Meski cara ini mungkin sedikit tidak nyaman, lakukan juga untuk gigi di bagian belakang mulut.

Menggunakan alat pembasah mulut (atau yang dikenal dengan sebutan water pick), yang dipasangkan ke keran kamar mandi. Fungsinya adalah menyemprotkan air kecil bertenaga ke garis gusi untuk membersihkan kotoran.