Apa saja manfaat dari melakukan bedah mulut?

Bedah mulut merupakan salah satu tindakan operasi yang dilakukan untuk memperbaiki masalah pada mulut dan rahang. Salah satu alasan utama bedah mulut dilakukan, adalah untuk mencabut gigi bungsu.
e

Berikut ini beberapa kondisi yang memungkinkan seseorang memerlukan bedah mulut:

  • Impaksi gigi
    Impaksi merupakan sebuah kondisi ketika gigi mengalami kegagalan untuk tumbuh, yang dipengaruhi oleh kurangnya ruang pada rahang atau posisi tumbuh gigi yang salah. Ini kebanyakan terjadi pada gigi bungsu, tapi bisa juga terjadi pada gigi yang lain. Jika gigi bungsu mengalami impaksi, maka pada kondisi tertentu dapat meningkatkan risiko menyebabkan kerusakan gigi dan gusi, bahkan mungkin menimbulkan abses. Dokter gigi ahli bedah mulut umumnya akan menyarankan agar mencabut gigi bungsu sebelum menimbulkan masalah.
  • Implan
    Anda bisa mengganti gigi yang hilang dengan implan gigi. Dokter gigi ahli bedah mulut dapat melakukan tindakan pemasangan implan gigi ke tulang rahang Anda. Hal ini dilakukan untuk memastikan agar posisi gigi palsu khusus yang dipasang benar-benar kokoh.
  • Masalah sendi rahang
    Masalah rahang di sini meliputi, pertumbuhan rahang tidak merata, perbaikan gigi palsu, serta gangguan pada sendi temporomandibular, yaitu sendi yang menghubungkan rahang ke tengkorak. Gangguan sendi temporomandibular ini dapat menyebabkan masalah seperti kaku pada rahang (rahang terkunci atau tidak bisa mengatup), nyeri rahang, dan sakit kepala.
  • Patah Tulang
    Berbagai kondisi yang berkaitan dengan patah tulang pada wajah dan rahang yang dapat menimbulkan gangguan pada fungsi mulut, dapat ditangani oleh dokter gigi ahli bedah mulut. Termasuk akibat cedera karena kecelakaan lalu lintas, atau tindak kekerasan.
  • Bibir Sumbing
    Kondisi bibir sumbing dapat mengganggu fungsi mulut untuk bicara maupun makan pada seorang anak, yang tentunya berdampak pula pada proses tumbuh kembangnya. Untuk menangani kondisi ini, bedah mulut merupakan satu-satunya cara yang efektif untuk memperbaiki fungsi-fungsi tersebut.

sumber: Transforming healthcare | Empowering lives | Docdoc