Apa saja lima macam cara mendengarkan musik?

Tingkat apresiasi musik yang sesungguhnya dapat dicapai tergantung kepada sikap-sikap seseorang sebagai pendengar. Ada lima macam cara mendengarkan. Apa saja lima macam cara mendengarkan musik?

Ada lima macam cara mendengarkan dalam pengalaman musikal yaitu :

  1. Mendengarkan secara pasif
    Dalam beberapa situasi musik tidak diharapkan menuntut perhatian sepenuhnya dari pendengar. Contohnya seperti musik makan malam. Musik tersebut dipergelarkan tidak sebagai musik konser tetapi sebagai musik yang melatar belakangi untuk mendorong kenikmatan santap malam dan percakapan,.

  2. Mendengarkan secara menikmati
    Untuk mendengarkan secara menikmati, pendengar dituntut tingkat perhatian yang lebih besar. Pendengar akan mencapai kesenangan dari kesadaran untuk mencari keindahan bunyi.

  3. Mendengarkan secara emosional
    Mendengarkan secara emosional berarti pendengar menyadari reaksi-reaksinya terhadap musik, dengan emosi-emosi atau ungkapan-ungkapan yang dibangkitkan oleh musik. Musik dapat menyediakan pengalaman keindahan bagi para pendengarnya.

  4. Mendengarkan secara persepsi
    Untuk mendengarkan secara persepsi, pendengar dituntut untuk berkonsentrasi pada musik itu sendiri serta kesadaran yang tajam mengenai apa yang terjadi pada musik.

  5. Sikap-sikap yang digabungkan
    Kadang memang tidak satupun seluruh pengalaman musical semata-mata pasif, menikmati, emosional, atau perseptif, terkadang pendengar akan berganti-ganti dari jenis mendengarkan dari satu jenis ke jenis lainnya.