Apa penyebab Malocclusion?

Malocclusion merupakan kelainan susunan bagian atas dan bawah rahang yang menyebabkan gigi tidak bisa bertemu dengan semestinya. Normalnya gigi bagian atas sedikit melebihi bagian bawah. Susunan gigi yang normal berfungsi untuk melindungi bibir, pipi, dan lidah dari permukaan gigi yang tajam. Jika terdapat gigi yang keluar dari susunan maka ketegangan yang tidak semestinya yang terdapat pada beberapa gigi bisa mematahkan bagian mahkota gigi atau melonggarkan gigi. Apa penyebab Malocclusion?

Umumnya malocclusion disebabkan oleh ketidakseimbangan antara ukuran rahang dan ukuran gigi atau tak seimbangnya ukuran rahang atas dan rahang bawah. Kondisi ini disebabkan oleh gigi yang terlalu padat atau terjadinya kelainan gigitan. Penyebab lainnya adalah hilangnya gigi. Saat gigi hilang, gigi sekitarnya cenderung menyimpang ke dalam ruang yang baru dan bergerak keluar susunan.

Malocclusion juga disebabkan oleh kelainan baris pada rahang retak, tumor pada mulut dan rahang, kebiasaan menghisap ibu jari lebih dari usia 4 tahun, nahkota gigi yangtidak pas, fillings, bingkai penunjang gigi, atau alat penahan. Malocclusion juga bisa memiliki komponen menurun.

Sumber: http://doktersehat.com/kelainan-susunan-pada-gigi-melocclusion/